Kamis, 02 April 2020

PERILAKU TERPUJI DALAM PERGAULAN


PERILAKU TERPUJI DALAM PERGAULAN
(MATERI PJOK KELAS 4 SD)



Perilaku terpuji harus kamu terapkan dimanapun kamu berada. Perilaku terpuji tersebut diantaranya sebagai berikut :
1.    Tolong menolong
Tolong menolong adalah saling membantu dan bekerjasama dengan seseorang
2.    Saling menghormati
Saling menghormati adalah sikap untuk bertoleransi dan menghargai orang lain
3.    Ramah tambah
Ramah tamah adalah perilaku baik dalam bertutur kata, berbicara dengan sopan dan menunjukkan sikap yang menyenangkan kepada sesama.
Perilaku terpuji harus ditunjukkan kepada siapapun dan dimanapun kamu berada di titik hal itu dilakukan karena perilaku tersebut memiliki banyak manfaat diantaranya adalah sebagai berikut.
a.    Manfaat tolong menolong
·         Pekerjaan yang kamu lakukan cepat selesai
·         Mempererat tali persaudaraan
·         Pekerjaan menjadi lebih ringan
·         Terciptanya kerukunan antar sesama manusia
b.    Manfaat saling menghormati
·         Menciptakan rasa persaudaraan yang semakin kuat
·         Tidak mudah terjadi perselisihan
·         Munculnya rasa saling memiliki
c.    Manfaat sikap ramah
·         Menciptakan suasana yang menyenangkan di antara sesama
·         Mempererat tali persaudaraan
·         Memperbanyak teman
·         Memupuk rasa hormat di antara sesama

Perilaku Terpuji Terhadap Orang Yang Lebih Muda


Tolong menolong kepada orang yang lebih muda
Apakah kamu memiliki saudara yang lebih muda? Jika saudaramu membutuhkan bantuan, segeralah menolongnya. kamu sudah kelas 4, juga harus menunjukkan perilaku tolong-menolong kepada adik kelasmu. adik kelasmu yang ada di kelas 1, 2 dan 3 juga memiliki hak yang sama untuk mendapat pertolongan ketika membutuhkan.

Menghormati orang yang lebih muda
Apakah kamu pernah melihat seseorang yang lebih tua tersenyum kepadamu? seperti itulah cara orang tersebut menghormati kamu yang lebih muda titik kamu pun dapat seperti itu titik hormati orang yang lebih muda dari mu dengan memberikan senyum titik pada akhirnya akan muncul rasa hormat menghormati dan peduli.
Contoh perilaku menghormati orang yang lebih muda adalah sebagai berikut :
·         Saling berbagi tempat ketika bermain di sekolah atau di rumah
·         Tidak saling mendahului
·         Tidak boleh mengejek orang yang lebih muda

Bersikap ramah kepada orang yang lebih muda
Kita tidak boleh membeda-bedakan orang di sekitar kita. bersikaplah sama kepada mereka tanpa membeda-bedakannya. Ketika bercakap-cakap dengan orang yang lebih muda, tunjukkanlah keramahanmu. Berbicara dengan sopan, menunjukkan raut muka yang menyenangkan dan suka berbagi adalah beberapa contoh keramah tamahan yang dapat kamu terapkan.

Perilaku Terpuji Antar Teman Sebaya


Perilaku terpuji merupakan segala sikap ucapan dan perbuatan yang baik. Biasakanlah melakukan kebaikan titik bila terbiasa berperilaku baik, kamu akan menjadi anak yang baik pula. Biasakan berperilaku terpuji saat bersama orang tua, guru dan temanmu.

Tolong menolong sesama teman
Ketika belajar di sekolah atau bermain, kamu menghabiskan banyak waktu bersama teman-temanmu. Kamu pasti sering menemukan teman temanmu mengalami kesulitan. Kamu jangan ragu untuk menolongnya. Segeralah menolong temanmu yang mengalami kesulitan.

Saling menghormati sesama teman
Ketika bermain atau belajar kamu pasti sering menemui perbedaan pendapat dengan temanmu titik perbedaan tersebut bukanlah suatu penghalang dalam persahabatan titik kamu harus menghargai semua perbedaan tersebut titik Dengan demikian hak kamu masing-masing akan terpenuhi dengan baik.

Bersikap ramah kepada teman sebaya
Contoh sikap ramah tamah kepada teman sebaya :
·         Selalu menunjukkan senyum yang baik kepada teman
·         Menyapa teman ketika bertemu di jalan
·         Berbicara dengan sopan kepada teman

Perilaku Terpuji Terhadap Orang Yang Lebih Tua


Orang tuamu di rumah dan gurumu di sekolah telah mendidik dan mengajari kamu berbagai hal. Oleh karena itu kamu harus menghormati mereka. Patuhi nasehatnya dan kerjakan tugas yang diberikan. Apakah kamu sudah menunjukkan perilaku tersebut ketika bersama mereka? Berbaktilah kepada orang tuamu dengan menjadi anak yang baik.

Tolong-menolong terhadap orang yang lebih tua
Orang yang lebih tua adalah semua orang yang lebih dewasa daripada kamu. Contoh tindakan tolong-menolong terhadap orang yang lebih tua adalah dengan membantu menyeberangkan nenek menyeberang jalan.

Menghormati orang yang lebih tua
Contoh menghormati orang yang lebih tua adalah :
·         Menjabat tangan dengan penuh rasa sopan
·         Mendahulukan orang yang lebih tua ketika berjalan, makan atau minum
·         Berbicara santun dengan nada yang lebih rendah
·         Mendoakan kedua orang tua dengan tulus dan ikhlas

Bersikap ramah kepada orang yang lebih tua
Contoh bersikap ramah kepada orang yang lebih tua :
·         Berbicara dengan penuh kesopanan kepada orang yang lebih tua
·         menyapa terlebih dahulu ketika bertemu dan menunjukkan wajah yang ramah
·         tidak memotong pembicaraan dan menunjukkan muka penuh senyuman


Arifin Aji, Raharjo Agung, dkk. 2016. PENDIDIKAN JASMANI, OLAHRAGA, DAN KESEHATAN UNTUK SD/MI KELAS IV. Surakarta: CV Mediatama.